Bupati dan Kapolres Bagikan APD Pada Tim Medis

Foto: Bupati Batubara Ir Zahir MAP saat memasang Alat Pelindung Diri (APD) wajah secara simbolis kepada Kepala UPT Puskesmas Kedai Sianam dr Guruh Wahyu Nugraha.(ersyah.01)

BATU BARA. Ersyah.com l Dalam upaya pencegahan penyebaran Corona Virus (Covid-19), Pemerintah Kabupaten Batubara terus berupaya untuk masyarakat. Mulai dari memberikan himbauan dasar tentang pelaksanaan tindak pencegahan, penyemprotan desinfektan di beberapa tempat yang dianggap rawan penyebaran bakteri virus, hingga pembagian masker secara gratis.

Kali ini, Bupati Batubara , Ir Zahir MAP bersama Kapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis SH.MH dan perwakilan Dandim 0208 Kapten Inf Nazaruddin Panjaitan memberikan Alat Pelindung Diri (APD) wajah bagi para petugas medis wilayah Kecamatan Lima Puluh Pesisir, Rabu (15/4) di Desa Perupuk Kecamatan Lima Puluh Pesisir Kabupaten Batubara.

Penyerahan APD langsung diberikan Bupati Zahir secara simbolis kepada Kepala UPT Puskesmas Kedai Sianam Desa Guntung Kecamatan Lima Puluh Pesisir dr Guruh Wahyu Nugraha dan berapa petugas medis desa.

iklan

Acara ini diikuti Kabag Sumda Polres Batubara Kompol Dr Sri Pinem SH MKn, Kapolsek Lima Puluh Iptu Rusdi SH MH, Camat Lima Puluh Pesisir Lukman SH, Bhabinkamtibmas, Babinsa, 13 Kades se Kecamatan Lima Puluh Pesisir.

“Petugas medis merupakan salah-satu garda terdepan dalam upaya pencegahan penyebaran wabah pandemi covid-19 ini sehingga harus dilengkapi dengan APD guna meminimalisir penyebaran,”kata Zahir.

Selain memberikan APD Bupati bersama Kapolres juga membagibagikan masker dan makan siang yang telah dibungkus kepada masyarakat sekitar tempat kegiatan.(Red.01)

iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *