Makan Secukupnya, Bayar Seikhlasnya, Kapolres Resmikan Warkah Tanjung Tiram

Foto: Kapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis SH MH, Ketua KSJ Kecamatan Tanjung Tiram, Ketua KSJ Batubara Rizal Syahreza SE, Kapolsek Labuhan Ruku AKP Iskad, penurus dan Kartini KSJ Kecamatan Tanjung Tiram disela-sela peresmian Warung Sedekah Desa Pahlawan.(ersyah.02)

TANJUNG TIRAM.Ersyah.com l Komunitas Sedekah Jum’at (KSJ) Kecamatan Tanjung Tiram bangun sebuah warung yang dinamakan WARKA ( Warung Sedekah dengan mengusung tema ‘Makan Seadanya Bayar Seikhlasnya’ yang berada di Desa Pahlawan Kecamatan Tanjung Tiram.

Kehadiran WARKA di Tanjung Tiram ini disambut baik oleh masyarakat, dan langsung diresmikan oleh Kapolres Batubara AKBP Drs H. Ikhwan Lubis SH, MH yang juga pembina utama KSJ. Jum’at, (21/08)

iklan

H. Milhan ketua KSJ Tanjung Tiram pada kesempatan itu mengapresiasi gebrakan yang dilakukan Kapolres Batubara yang juga pembina utama KSJ, serta mengucapkan terima kasihnya karna telah langsung berhadir dalam peresmian WARKA di Kecamatan Tanjung Tiram.

“Apresiasi kami terhadap Kapolres atas kepeduliannya kepada masyarakat, melalui KSJ ini dapat membantu bersentuhan langsung terhadap kaum duafa dan anak yatim. Dan terima kasih kami pula pada Bapak Ikhwan Lubis, karena dapat langsung meresmikan WARKA ini dengan pemotongan pita olehnya yang juga Pembina Utama KSJ,” ujarnya.

Smentara itu Bendahara KSJ Tanjung Tiram Ir. Marnik yang juga selaku pencetus Warung Berkah ini mengatakan bahwa, semoga dengan adanya WARKAH ini dapat membantu masyarskat khususnya warga Tanjung Tiram yang mayoritasnya sebagai nelayan, kadang melaut kadang tidak dan tergantung keadaan alam rezekinya.

“Semua kalangan masyarakat boleh makan seadanya dan bayar seikhlasnya disini,” ungkapnya menjawab wartawan.

Selain pencetus Warung Sedekah ini, Ir. Marnik juga sebagai donatur WARKAH pensuport amunisi pendanaan warung tersebut.

Peresmian itu pula selain Kapolres Batubara beserta jajarannya, turut dihadiri oleh Ketua KSJ Batubara Rizal Syahreza SE beserta anggota, dan pengurus KSJ Tanjung Tiram lainnya. (D.02)

iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *