LABURA.Ersyah.com l Upaya menarik hati masyarakat terus dilakukan pasangan Cabup-Cawabup Kabupaten Labura nomor urut 4, Hendriyanto Sitorus SE – H Samsul Tanjung ST MH secara santun. Sehing banyak mendapat dukungan dari berbagai etnis yang ada di Labura. Kali ini, Selasa (10/11/20), Paslon dengan jargon’Hebat’ ini mendapatkan dukungan masyarakat lintas Etnis, Tionghoa, Batak dan Jawa.

Dalam pertemuan yang dilaksanakan, di Perumahan Aguan tokoh masyarakat Tionghoa Lingkungan I Tanjung Sari, Kelurahaan Aek Kanopan, Kecamatan Kualuh Hulu, dengan uapah upah dan doa untuk Paslon Hebat.
Aguan, menyampaikan makna dari pemberian telur yang berwarna merah adalah bagian dari tradisi masyarakat etnis tionghoa, jika ada anak atau keluarga kita yang ingin bepergian atau menggapai suatu keinginan maka keluarga akan mempersembahkan telur merah agar apa yang di cita citakannya dapat tercapai.
“Jadi kami masyarakat etnis tionghoa mempersembahkan telur merah dan mendoakan dan mendukung agar Paslon Hebat menang dalam pemilihan ini,”katanya.
Sementara itu , Opung Br Tambunan menerangkan, Ia baru sampai pukul 03.00 dini hari di Aek Kanopan, sebelum nya beliau berada di luar kota melayat keluarga yg meninggal, dan mengingat ada janji pertemuan dengan Paslon Hebat segera kembali ke Aek Kanopan.
“Inilah adat batak amang, kalau mau memberangkatkan anak nya, melakukan upah-upah menjemput dan menguatkan semangat agar bisa berhasil menjadi pemimpin dan dicintai masyarakatnya, Agama dan doa adalah yang paling utama. “Kamu berdua adalah orang relijius, dan kamu sudah banyak berbuat kepada masyarakat Labura, segala hal baik yang kamu perbuat belum tentu baik bagi orang lain, tapi Opung yakin di depan yang maha kuasa kamu sudah yang terhebat,”ujarnya.
Opung Br Tambunan juga memberikan Ulos Sibittang Namaratur dan juga memberikan sarung yang sama motif nya kepada Hendri – Samsul agar selalu bersama dan beriringan dalam memimpin Kabupaten Labuhanbatu Utara.
Hendriyanto – H Samsul menyampaikan ucapan terimakasih kepada masyarakat Etnis Tionghoa, Batak dan Jawa yang telah mengupah-upah mereka.
“Semoga pertemuan ini diridhai dan di berkahi Allah. Kami mohon dukungan penuh masyarakat pilih nomor urut 4 untuk Labura Hebat,”ucap Hendriyanto. (F.Sinaga)
