
MEDAN.Ersyah.com l Ketua (Serikat media siber indonesia) SMSI Sumatera Utara (Sumut), Ir Zulfikar Tanjung didampingi Sekretaris Erris J Napitupulu dan Rony Purba mengharapkan agar SMSI Kabupaten Batubara segera mendata dan memverifikasi persyaratan keanggotaan SMSI.
“Itu sesuai AD/ART guna melaksanakan kebijakan dan program SMSI Pusat,” kata Sekretaris SMSI Sumut Erris J Napitupulu disela-sela penyerahkan SK (Surat Keputusan) Pengangkatan Pengurus SMSI Batubara, Selasa (10/11/20) di Kantor Sekretariat Pengurus SMSI Provinsi Sumut Jalan Denai Medan.

Erris J Napitupulu mengatakan, penyerahan SK ini pertama untuk pengangkatan pengurus SMSI di daerah, jadi kita minta SMSI Kabupaten Batubara untuk mendata media siber didaerahnya, guna menjalankan program SMSI Pusat.
Ini jembatan yang mungkin ada sesama kita banyak relasi pengusaha-pengusaha. Ajak kawan – kawan daerah pengelolah media seber bergabung perkenalkan disini rumah kita, agar tidak menjadi liar dan dinilai abal – abal, dan jangan biarkan mereka semena – mena dan kita menjadikan wartawan dan pemilik media itu bisa berdiri sendiri menjadi satu panutan dan mempunyai simpul.
“Dari seluruh Kabupaten kota di Sumatera Utara ini, Batubara yang pertama mendapatkan surat kepengurusan yang sah. Kami berpesan khusus Ketua, Sekjen dan Bendahara tugas utama membangun komunikasi dengan orang semuanya. Buat pelatihan pelatihan jurnalistik, kita siap bantu dan gratis kok yang penting menyiapkan tempat,”pesannya.
Erris juga mengajak seluruh pengurus SMSI Batubara bisa membangun jaringan untuk kembangkan SMSI, sudah ada segala kepengurusan dan lengkap. Sampaikanlah salam kami sama Pak Bupati dan seluruh OPD di sana untuk selalu bisa bekerjasama dengan SMSI.
“Segera persiapkan dari sekarang rencana acara pelantikan dan bekerja sesuai aturan AD/ART organisasi,”pintanya.
Sementara itu, Ketua SMSI Batubara Yaser Hambali SE didampingi Zulkifli Nasution Amd dan Mazlan, menyambut baik apa yang disampaikan Sekretaris SMSI Sumut dan siap mengembangkan SMSI di Kabupaten Batubara. Disisi lain Yaser Hambali juga memaparkan program kerja untuk meningkatkan menagen pengolahan media daerah. Kita akan berupaya membangun SDM bidang jurnalistik dan kedepannya Owner media online daerah bisa terangkat dan bisa menjalin kerjasama dengan pemerintah daerah dan perusahaan, BUMN, BUMD, Swasta di Batubara.
Bukan itu saja, wartawan yang bekerja di media juga jadi profesional sejalan dengan media nya.
“Kedepan daerah kita akan maju seiring perkembangan pembangunan skala nasional, peran informasi ini sangat berkaitan. Batubara nanti akan jadi Dubai nya Indonesia,”tukasnya.
Pengangkatan Pengurus SMSI Batubara No. 01/KPTS/SMSI – Sumut/Xl/2020 tanggal 10 November 2020 tentang pengangkatan Pengurus SMSI Kabupaten Batubara masa bakti 2020 – 2025.(red.01)
