LABURA.Ersyah.com l Kabar duka datang dari Labura. Salah seorang Tokoh Pemkaran yang juga Ketua Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) sekaligus Ketua MPO PP Labura , M. Yusuf Aruan (67) , Minggu (02/05/21).
Kabar wafatnya salah satu Tokoh Pemekaran Kabupaten Labura itu disampaikan pihak Keluarga, di Rumah Sakit Adam Malik, Medan, Minggu dini hari.
Jenazah dibawa ke rumah duka, di Jln Utama Wonosari, untuk di sholatkan dan dikebumikan di Pemakaman Keluarga, di Desa Tanjung Pasir.
Almarhum tutup usia 67 tahun dan meninggalkan 3 Orang Putra dan 1 Putri. Yuandi Fasella Aruan, Yuda Iskandar Aruan, Riky Aruan dan Ira Rahmayeni Aruan.
“Masyarakat beserta Pemkab Labura telah kehilangan seorang tokoh masyarakat yang baik. Beliau adalah ketua FPK. Tentunya hanya doa lah yang bisa kita berikan untuk beliau pada saat ini,”ujar Wakil Bupati Labura H Samsul Tanjung ST MH kepada Wartawan di rumah duka.
Wabup berharap keluarga yang ditinggalkan bisa sabar dan tabah menerima ketentuan yang sudah ditetapkan oleh Allah ini.
Ketua MPC PP Labura Arly Simangunsong, menyampaikan rasa kehilangan nya.
“Kami kehilangan kader terbaik, yang selama ini banyak bekerja untuk organisasi. Seluruh keluarga besar Pemuda Pancasila Labura, turut berdukacita atas berpulangnya Almarhum, dan semoga keluarga yang ditinggalkan, tetap menjalin silaturahmi dengan Pemuda Pancasila”. Sebutnya.(F.Sinaga)