BATU BARA.Ersyah.com l Ribuan warga kelompok Lanjut Usia (Lansia) dari 12 Kecamatan se Kabupaten Batubara mengikuti vaksinasi covid-19 yang dilaksanakan secara massal, Jum’at (18/6/21) di GOR Tanjung Gading Komplek Perumahan PT Inalum.
Menurut Sekdakab Batubara Sakti Alam Siregar SH, hari ini pelaksanaan vaksinasi berlangsung tiga hari diikuti 3000 Lansia dengan melibatkan sejumlah tenaga medis.
“Ini sudah berjalan dari semalam, Kamis (17/6/21) dan untuk kegiatan ini bertepatan kunjungan Kapoldasu,”ujarnya.
Kadis Kesehatan Kabupaten Batubara drg Wahid Khusyairi MM, vaksin yang disuntikkan tersebut merupakan vaksin sinovac. Pelaksanannya sendiri dibantu pengawalan petugas Kepolisian dan personel TNI.
Informasi dihimpun dilokasi, Vaksinasi massal Lansia tersebut akan di pantau langsung Kapolda Sumut Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak.
Amatan ersyah.com terlihat hadir Bupati Batubara Ir Zahir MAP bersama pimpinan OPD, Kapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis SH MH beserta personil, Ketua Umum KSJ Pusat Saharuddin, Ketua KSJ Batubara Rizal Syahreza SE, Dirut RSUD Batubara dr Guruh Wahyu Nugraha, Ketua DPRD Batubara M Safi’i SH, Direktur Utama Inalum Sophia Isabella Wattimena dan jajaran Humas Inalum.
Kapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis SH MH, dalam pelaksanaan vaksinasi massal di wilayah hukumnya peran Polisi menjaga keamanan.
“Harapan kita para Lansia yang telah mendapatkan vaksinasi ini dapat menjadi duta-duta bagi yang lainnya mengajak warga lainnya mendapatkan vaksin covid-19,” harapnya.
Forkopimda Batubara berharap agar maayarakat tetap waspada dan mematuhi protokol kesehatan terhadap penularan dan penyebaran covid-19. Vaksinasi ini diharap dapat meningkatkan imun tubuh agar terhindar dari covid-19.(red.01)