DAERAH  

Siwa SMA Mitra Inalum Terima Vaksinasi Dosis 2

Foto: Siwa/i SMA Mitra Inalum saat menerima Vaksinasi Dosis 2.(ersyah/Ambarita)

BATU BARA.Ersyah.com l Guna meningkatkan imunitas tubuh sekaligus melengkapi pelaksaanaan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas dalam upaya mencegah penyebaran virus corona, Siiswa – siswi SMA Mitra Inalum ssbanyak 350 orang melaksanakan Vaksinasi dosis ke 2 diruang lobi sekolah Tanjung Gading Kecamatan Sei Suka Kabupaten Batubara, Kamis (21/10/21)

Pelaksanaan vaksin ini terselenggara atas sinergitas sekolah dengan pihak wilayah kerja Puskesmas Sei Suka guna melanjutkan vaksin tahap I yang sudah dilaksanakan pada satubulan yang lalu.

iklan

Kepala SMA Mitra Inalum Drs.Mhd.Nur.MM menjelaskan bahwa meskipun pelaksanaan vaksin telah dilakukan siswa – siswi harus tetap melaksanakan protokol kesehatan dan meminta kepada seluruh warga sekolah serta satuan pendidikan agar tetap melaksanakan prokes yang ketat.

” Siswa – siswi yang telah divaksin hari ini diberikan untuk pulang dan istirahat, Manajemen sekolah mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah bersinergi dalam suksesnya vaksinasi ini ” terang Kepala SMA Mitra Inalum Drs.M.Nur.MM kepada Ersyah com.(Ambarita)

iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *