Vaksin Anak 6-11 Tahun di Batubara, Kapolres Berikan Bingkisan

Foto: Kapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis SH MH saat bersalaman dengan anak yang mengikuti vaksin.(foto.Humas Polres Batubara)

BATUBARA.Ersyah.comKapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis SH MH meninjau pelaksaan vaksinasi anak bagi umur 6 – 11 Tahun, Selasa (11/1/22) di SD Negeri 8 Desa Tanjung Seri, Kecamatan Laut Tador, Kabupaten Batubara, Sumatra Utara.

Selaian meninjau vaksinasi, AKBP Ikhwan Lubis juga memberikan bingkisan berupa buku tulisan bagi anak yang mengikuti vaksinasi.

AKBP Ikhwan Lubis dalam kunjungannya memberikan semangat dan suport kepada anak-anak yang melaksanakan vaksinasi.

“Bagi anak-anak yang mengikuti vaksinasi jangan pernah takut untuk disuntik, vaksin itu tidak sakit bahkan sehat untuk kebugaran jasmani,” kata Ikhwan.

Ikhwan mengatakan, ini harus kita laksanakan agar anak-anak tetap sehat demi menunjang sekolah tatap muka di seluruh Kabupaten Batubara.

Dirinya juga mengucapkan kepada Kepala Sekolah SD N 8  dan guru-guru di Desa Tanjung Seri dalam berupaya mensukseskan vaksinasi bagi anak-anak peserta didik.

Kepsek SD N 8 Tanjung Seri menerangkan, sampai saat anak-anak didik kita mengikuti vaksinasi sebanyak 230 anak di hari ini, ungkapnya.(red01)

iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

iklan