Wabup Tinjau Vaksin MIN 1 Labura

Foto: Wakil Bupati Labura H Samsul Tanjung ST MH saat meninjau pelaksanaan vaksinasi bagi anak umur 6-11 tahun di MIN 1 Labura, Desa Gunung Melayu, Kecamatan Kualuh Selatan.(ersyah/F.Sinaga)

LABURA.Ersyah.com l Pelaksanaan Vaksinasi Merdeka anak umur 6-11 tahun dilaksanakan Madrasah Ibtidaiyah Negeri 1 Labura, Rabu (12/1/22) di Desa Gunung Melayu, Kecamatan Kualuh Selatan, Kabupaten Labura, Sumatra Utara.

Kegiatan itu di tinjau langsung Wakil Bupati (Wabup) Labura H Samsul Tanjung ST MH didampingi Camat Kualuh Selatan, untuk memastikan vaksinasi anak 6-11 benar -benar sampai dan anak -anak mengikutinya.

Bagi anak yang ingin mengikuti vaksinasi ini, persyaratannya cukup mudah. Mereka cukup membawa kartu indentitas anak (KIA), kartu pelajar, kartu tanda penduduk (KTP), Kartu Keluarga (KK) dan didampingi orang tua/wali murid.

iklan

“Semoga dengan ini peserta didik di Kabupaten Labura bisa mengikuti program vaksinasi, untuk menambah kekebalan tubuh,”pinta Wabup Samsul.(F.Sinaga)

iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *