Ahmad Doli Kurnia Tanjung : KAHMI itu Wadah Menjaga HMI

Teks Foto: Ahmad Doli Kurnia Tanjung saat menyampaikan arahannya kepada Korps alumni HMI yang hadir.

Ersyah.com, Batubara : KAHMI adalah wadah kita menjaga Himpunan, menjaga kaderisasi HMI dan menjadi tanggung jawab kita bersama menghidupkannya” ujar anggota Komisi II DPR RI, yang akrab disapa Bang Doli tersebut dalam sambutannya membuka Musyawarah Daerah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Batubara ke-III.

Musyawarah Daerah Majelis Daerah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (MD KAHMI) Batubara yang dilaksanakan di Wisma Al Barokah, Sei Suka Batubara sabtu , 20/08/2022.

iklan

iklan

Dalam Musda tersebut, Abdul Kodir Simorangkir M.si, secara aklamasi terpilih sebagai Formateur MD KAHMI Batubara untuk 5 tahun kedepan, dengan masa bakti 2022-2027.

iklan

“Kita sebagai alumni HMI kembali berhimpun dalam wadah KAHMI saat menjadi alumni, namun tanggung jawab moral kita terhadap adik-adik yang masih berkomisariat belum selesai, dari wadah KAHMI ini lah kita menampung dan mengurai dinamika-dinamika berkembang HMI, dan juga keumatan” tambah beliau dalam sambutanya.

Doli juga mengingatkan kepada kader KAHMI agar kembali kepada tujuan HMI yaitu terbinanya insan akademis pecipta pengabdi yang bernafaskan Islam, kader HMI adalah kader yang mengedepankan sifat yang luhur untuk pembangunan bangsa, jadi jangan pernah takut untuk menunjukkan jati diri. “ujar Doli.

Iya juga berharap Kader HMI di Kab Batubara dapat berkarya dalam semua asfek kehidupan, dengan mengutamakan semangat Ke Islaman, Nasionalime dan ke Ilmuan, apabila tiga aspek ini dapat kita pegang, yakinlah HMI kedepan akan bisa menjadi tauladan yang baik bagi masyarakat khususnya di Batubara.

Turut hadir dalam acara tersebut, Koordinator Majelis Wilayah KAHMI Sumut, yang dihadiri oleh, Muazzul, Aza Syahri, Wahid Khusairi yang juga merupakan Kadinkes Batubara. MD KAHMI Asahan, MD KAHMI Tebing Tinggi dan ketua BADKO Sumatera Utara juga hadir sebagai tamu undangan.Tim

iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *