Bhabinkamtibmas Polsek Medang Pantau Pendaftaran Balon Kades

Foto: Bhabinkamtibmas Polsek Medang Deras Bripka Syaiful Amin Damanik saat berada di Kantor Balai Desa Sei Rakyat melihat langsung proses pendaftaran balon Kades.(foto. Polsek Medang Deras)

BATUBARA.Ersyah.com l Polsek Medang Deras melalui Bhabinkamtibmas terus melaksanakan pemantauan pelaksanaan pendaftaran balon kepala desa (Kades).

Seperti, Jum’at (2/9/22) petugas Bhabinkamtibmas, Bripka Syaiful Amin Damanik mendatangi kantor balai Desa Sei Rakyat, Kecamatan Medang Deras, Batubara, Sumatra Utara.

Kedatangan Bripka Syaiful Amin Damanik untuk menghimbau warga agar tetap menjaga kerukunan antar warga Desa Sei Rakyat agar bijak menggunakan Medsos dalam menghadapi Pemilihan Kades.

iklan

Hasil koordinasi Bhabinkamtibmas  Balon Kades Sei Rakyat yang telah mendaftar sebanyak 3 orang.

Kapolsek Medang Deras AKP Muhammad Syafi’i AS menyampaikan, tujuan datangnya Bhabinkamtibmas ke kantor desa, guna menjaga situasi tetap kondusif dan nyaman sehingga setiap tahapan Pilkades dapat berjalan dengan baik, tanpa ada halangan dan hal-hal yang berpotensi mengganggu tahapan Pilkades.

“Kita menghimbau panitia harus benar-benar teliti dan jeli, jangan sampai melakukan tindakkan yang dapat menimbulkan ekses terlebih-lebih berpotensi mengganggu stabilitas kamtibmas di Desa Sei Rakyat,”pesan Syafi’i.(red01)

iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *