Camat Air Putih, 6 Kades dan BPBD Batubara Bahas Tanggul Jebol

Foto: Camat Air Putih Muliadi SE didampingi 6 Kades serahkan Proposal untuk perbaikan Tanggul kepada Kepala BPBD Ahmadan Chair.(Ersyah/Ambarita)

BATUBARA.Ersyah.com l Terkait kondisi tanggul Sungai Dalu – Dalu Titi Putus Kabupaten Batubara yang semakin darurat, Camat Air Putih Muliadi SE bersama enam Kepala Desa dan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Batubara Ahmadan Chair membuat rapat.

Kegiatan dilaksanakan, Jumyat (3/2/23) di Kantor Balai Desa Suka Raja, Kecamatan Air Putih,Kabupaten Batubara,Sumatera Utara.

Camat Air Putih Muliadi SE menyampaikan, kondisi tanggul yang semakin darurat dikwatirkan datang banjir kiriman dari Simalungun yang dapat menghantam tanggul dan jebol.

iklan

“Kita harus mencarikan solusi terkait ini, karenanya BPBD Batubara hadir untuk mengatasi ini,”ujarnya.

Sementara itu, Kepala BPBD Batubara Ahmadan Chair meminta kepada Camat Air Putih agar enam Kepala Desa membuat proposal untuk perbaikan tanggul yang akan disampaikan kepada Dinas PU Provinsi Sumatra Utara.

“Tanggul yang jebol itu harus cepat ditanggapi karena semakin tergerus air sungai. PUTR Batubara bersama BPBD dan instansi lainya sudah berupaya mengatasi sementara sebagai langkah awal dengan memasang cerocok guna menjaga hal – hal yang tidak diinginkan,”ungkap Ahmadan.

Dampak tanggul yang jebol dikwatirkan berimbas pada lahan persawahan di enam desa yakni, Suka Raja, Aras, Kampung Kelapa, Pematang Panjang, Limau Sunde.

Sementara di Sukaramai terdapat masalah pengaturan air yang tidak maksimal, sehingga sawah bisa kering, apabila tidak segera diperbaiki tanggul.(Ambarita)

iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *