MTQ dan FRK Tingkat Kecamatan di Labura

Foto: Bupati Labura Hendriyanto Sitorus SE MM peletakan batu pertama pembangunan Musholla Ar Ridho SDN 112294 Aek Kanopan.(ersyah/f.sinaga)

LABURA.Ersyah.com l Bupati Labura Hendriyanto Sitorus SE MM membuka Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke VII dan Festival Rebana Klasik (FRK) ke V tingkat Kecamatan Kualuh Hulu, Jum’at (10/2/23) di lapangan bola Porku Desa Perkebunan Kanopan Ulu.

“Saya apresiasi atas kekompakan dan kebersamaan yang ditunjukkan masyarakat Kecamatan Kualuh Hulu,”ujarnya.

iklan

Bupati Hendriyanto menyebutkan, MTQ merupakan salah satu bagian dari upaya untuk meningkatkan kualitas iman dan taqwa sebagai landasan menata kehidupan yang lebih baik, secara material maupun spiritual.

“Kegiatan ini sebagai salah satu syi’ar Islam, makna dilaksanakan MTQ agar ummat Islam senantiasa berupaya dan mengaplikasikan ajaran yang dikandung kitab suci Al-qur’an dalam kehidupan sehari-hari,”tukas Bupati.

Pembukaan MTQ diikuti 11 desa dan 2 kelurahan ini ditandai dengan pemukulan gong.

Turut hadir tokoh masyarakat Sumatera Utara H Kharuddin Syah SE, Camat Kualuh Hulu Panji Tri Asmara dan jajaran, Kepala Bank Sumut Aek Kanopan Surya Utama, Ketua Harian Lasqi Ustad Idris Aritonang, tokoh pemuda, dan tokoh agama serta jajaran kepala desa Se Kecamatan Kualuh Hulu.

Diakhir acara Bupati berkesempatan menyerahkan bantuan sembako kepada kaum duafa Kecamatan Kualuh Hulu, dan meletakkan batu pembangunan mushollah Ar Ridho SD Negeri 112294 Aek Kanopan.(F.Sinaga)

iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *