Penyidik Agar Meningkatkan Penyelesaian LP

Foto: Kapolsek Indrapura AKP H Damanik SH MH saat memimpin Anev Mingguan, diruang kerjanya.(foto. Polsek Indrapura)

BATUBARA.Ersyah.com l Kapolsek Indrapura AKP Jonni H. Damanik SH MH menekankan kepada seluruh personelnya untuk bekerja secara profesional.

Selain itu juga ditegaskan penyidik agar meningkatkan penyelesaian Laporan Polisi (LP).

Penegasan itu di sampaikan Kapolsek saat pelaksanaan Analisa dan Evaluasi(ANEV) Mingguan, Rabu (15/2/23) di Ruang Kerja Kapolsek Indrapura, Kecamatan Air Putih,Kabupaten Batubara,Provinsi Sumatra Utara.

iklan

Kegiatan diikuti Kanit Reskrim Iptu Jimmy R. Sitorus SH, personil Unit Reskrim.

Kapolsek juga meminta agar seluruh personil aktif koordinasi dengan Opsnal serta melaksanakan gelar awal terhadap LP yang ditangani dan segera dirindaklanjuti secara profesional.

“Setiap perkembangan LP yang ditangani dilaporkan kepada Kanit Reskrim dan Kapolsek. LP segera ditindaklanjuti dan ditangani secara profesional serta dapat bekerjasama dengan personil lainya,”tukas AKP H Damanik.(Ambarita)

iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *