KALBAR.Ersyah.com l Anggota Lanud Hadisoemantri (Had) menerima kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi.
Penyematan tanda pangkat itu dilakukan melalui upacara dipimpin Komandan Pangkalan TNI Angkatan Udara Harry Hadisoemantri ( Danlanud Had) Letkol Nav WP Pujo Wahono SH MHan.
Upacara digelar, Senin (2/10/23) di Lapangan Apel Lanud Had Desa Bange, Kecamatan Sanggau Ledo Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat (Kalbar).
Danlanud Had Letkol Nav WP Pujo Wahono SH MHan melalui pesan WhatsAppnya diterima redaksi ersyah.com, Selasa (3/10/23), penyematan tanda pangkat anggota yang naik satu tingkat lebih tinggi kepada perwakilan anggota Pomau Lanud Harry Hadisoemantri yaitu serma Muhammad Ridwan.
“Saya atas nama seluruh warga Lanud Harry Hadisoemantri, mengucapkan selamat atas kenaikan pangkat. Semoga dengan membawa keberkahan tersendiri bagi anggota dan keluarga besar Lanud Harry Hadisoemantri,”tulis Letkol Pujo.
Menurutnya, kenaikan pangkat yang diterima anggota bukanlah hal yang mudah diraih akan tetapi kenaikan pangkat tentunya didasarkan atas prestasi, dedikasi dan darma bhakti yang berikan dengan tulus kepada negara dan bangsa melalui TNI Angkatan Udara.
“Saya harapkan kepada para anggota yang mendapatkan kenaikan pangkat, supaya tetap menjaga dan meningkatkan disiplin, baik dalam kehidupan kedinasan maupun di luar kedinasan,”pesan Letkol Pujo.
Ia menyebutkan, kepatuhan dan ketaatan di dalam diri Prajurit sangat diperlukan untuk mencapai tujuan yang lebih baik.
“Tercapainya tujuan sangat erat kaitannya dengan kepatuhan atau ketaatan setiap anggota untuk melaksanakan tugas-tugas sesuai ketentuan yang berlaku,”tutupnya.
Tradisi kenaikan pangkat juga diisi dengan mandi kembang oleh Danlanud beserta para pejabat List A, yang diikuti ucapan selamat dari seluruh prajurit Lanud Harry Hadisoemantri.(redaksi)