DAERAH  

Dinkes P2KB Batubara Bangun Gedung Laboratorium

Foto: Plt Kadis Kesehatan P2KB Kabupaten Batubara dr Deni Syahputra.(ersyah/01)

BATUBARA.Ersyah.com l Dinas Kesehatan P2KB Kabupaten Batubara membangun  gedung laboratorium kesehatan lingkungan.

Pembangunan gedung yang terletak dilokasi lingkungan Kantor Dinas P2KB tersebut sedang dalam proses pengerjaan.

iklan

Amatan wartawan dilokasi, Selasa (3/9/23) pembangunan laboratorium kesehatan lingkungan tersebut dikerjakan PT.TATHA Group dengan No dan Tanggal kontrak, 3230/SPK/PPK/DKPPKB/IX/2023, 04 September 2023 , bersumber dana dau tahun anggaran 2023, lama pelaksanaan 60 hari kalender dengan nilai pekerjaan : 141.826.000,00.

Kepala Dinas P2KB Kabupaten Batubara dr Deni Syahputra didampingi Kabid Kesmas Abdul Fuad Helmi SKM Mkes menyampaikan, dibangunya gedung laboratorium kesehatan lingkungan bertujuan untuk mendukung tersedianya sarana pemanfaatan Kesling Kit yang digunakan untuk pengawasan kualitas kesehatan lingkungan, baik melalui media udara, air,  makanan dan minuman

“Ini manfaatnya agar terselenggaranya kegiatan pengawasan kualitas kesehatan lingkungan dimasyarakat,”tutur Abdul Fuad.(red01)

iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *