Polisi Cilik Datangi Polres Batubara

Kasat Binmas Polres Batubara Suharmono saat mengedukasi anak TK PAUD YPI BKND yang berseragam polisi.(Foto. Humas Pol BB)

BATUBARA.Ersyah.com l Polisi Cilik dari TK PAUD YPI BKND Al Fauzana datangi Polres Batubara, Jum’at (16/8/2024).

Kedatangan anak-anak bersama guru -guru PAUD tersebut disambut Kasat Binmas Polres Batubara AKP Suharmono.

“Kami sangat senang bisa melihat Adik adik yang cantik dan ganteng apalagi dengan seragam polisi jadi terlihat gagah berani,”sebutnya.

iklan

Suharmono berpesan kepada anak -anak yang datang agar selalu rajin bersekolah, taat beragama, patuhi guru serta orang tua.

Sementara itu, Kepala Sekolah TK PAUD YPI BKND Al Fauzana Lima Puluh, Yusnaini mengucapkan terima kasih kepada Polres Batubara yang menerima, mengedukasi serta memberi motivasi anak anak didiknya.

Diakhir pertemuan personil Sat Binmas berasama Polisi cilik berkeliling ke ruangan ruangan yang ada di Polres Batubara serta memberikan edukasi singkat kepada mereka. (mn)

iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *