Menuju Pelantikan, DPD IPK Batubara Memperkuat Struktur Organisasi di PAC

Ketua DPD IPK Batubara Jhonatal Pangaribuan didampingi Ketua harian Basrih Saragi, sekretaris Zulkifli Nasution dan Bendahara Juni Marbun serta pengurus PAC diabadikan bersama usai pengukuhan.(Ersyah/mn)

BATUBARA.Ersyah.com l Dewan Pimpinan Daerah Ikatan Pemuda Karya (DPD IPK) Kabupaten Batubara melaksanakan rapat konsolidasi organisasi sebagai bagian dari persiapan menuju acara pelantikan, Kamis (26/9/2024) di Aula Singapore Land, Kecamatan Sei Balai.

Dalam rapat tersebut, DPD IPK Batubara di bawah kepemimpinan Jhonatal Pangaribuan telah mengukuhkan tiga pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC) untuk mengisi kekosongan posisi dalam rangka pelantikan yang akan datang.

Dirapat tersebut Jhonatal Pangaribuan, menginstruksikan para pengurus PAC di tingkat kecamatan untuk mempersiapkan diri dengan baik dalam mengembangkan organisasi IPK di setiap kecamatan di Batubara. Didampingi oleh Ketua harian IPK Basrih Saragi, sekretaris Zulkifli Nasution, dan Bendahara Juni Marbun, Jhonatal Pangaribuan menegaskan pentingnya solidaritas dan ketaatan terhadap komando organisasi, terutama mengingat mendekati Pilkada di Kabupaten Batubara.

iklan

Para kader IPK diingatkan untuk selalu mematuhi garis komando organisasi dan tidak mengambil keputusan secara individual, karena IPK adalah organisasi yang bersifat komando.

“Dalam upaya pengembangan organisasi, para kader diharapkan dapat aktif dalam menyelenggarakan kegiatan-kegiatan kekaryaan, mengingat IPK adalah organisasi paramiliter yang berorientasi pada karya dan kekaryaan sejak didirikan pada 28 Agustus 1969 di Medan, Sumatera Utara oleh Olo Panggabean,”ujar Pangaribuan.

Tiga Pimpinan Anak Cabang (PAC) yang telah dikukuhkan dalam rapat tersebut adalah PAC Kecamatan Tanjung Tiram, PAC Kecamatan Nibung Hangus dan PAC Kecamatan Lima Puluh Pesisir.

Acara juga dihadiri sejumlah tokoh dan perwakilan organisasi lain, seperti Ketua LBH Ramadhan Zuhri, Muhammad Ali Nasution, Romi Lubis, Ketua Satgas Inti Jonrico Purba, serta para sesepuh IPK seperti Aminuddin Siregar, Ruslan, Udin, dan peran penting dari Wanita Herlina, serta kader-kader IPK lainnya.

Dengan semangat yang kuat dan komitmen yang tinggi, DPD IPK Batubara terus berupaya memperkuat struktur organisasi di tingkat PAC Kecamatan untuk mewujudkan tujuan bersama dalam mengembangkan IPK di wilayah Batubara.

“Semoga kerjasama yang solid dan dedikasi yang tinggi, IPK dapat terus berkembang dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat dan bangsa,”harapan Pangaribuan.(mn)

iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *