KPU Batubara Ikuti Rapat Evaluasi SAKIP dan LKjIP 2024 di Lampung

KPU Kabupaten/kota diabadikan bersama di Selasa mengikuti rapat evaluasi SAKIP dan penyusunan LKjIP.(Foto. Sekteriat KPU BB)

BATUBARA.Ersyah.com l Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Batubara mengikuti Rapat Evaluasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) dan Penyusunan Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LKjIP) KPU tahun 2024.

Kegiatan tersebut untuk gelombang 1, yang berlangsung di Lampung dari 21 hingga 23 Oktober 2024.

iklan

Sebagai pelaksana kegiatan tersebut KPU Republik Indonesia dan dihadiri KPU Provinsi serta KPU Kabupaten/Kota lainnya.

Dari KPU Batu Bara, hadir Kasubbag Perencanaan, Data dan Informasi, Zulkarnaen, bersama staf pelaksana Nila Kartika Utami Abidin.

Rapat ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja instansi serta memastikan transparansi dan akuntabilitas dalam penyelenggaraan pemilu mendatang.

Harapannya dapat memberikan wawasan dan strategi baru bagi KPU Kabupaten Batubara dalam menyusun laporan kinerja yang lebih efektif dan efisien.(Ag)

iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *