Pertumbuhan Ekonomi Sumut Meningkat Signifikan Triwulan III 2024

Pejabat Gubernur Sumut Agus Fatoni bersama Kepala BPS Sumut, Asim Saputra saat usai Press Release Resmi Statistik.(Foto. Diskominfo Sumut)

MEDAN.Ersyah.com l Provinsi Sumatera Utara (Sumut) mencatatkan pertumbuhan ekonomi yang sangat menggembirakan pada Triwulan III Tahun 2024 dengan angka 5,20% (year-on-year), menjadikannya yang tertinggi di Pulau Sumatera.

Capaian ini melampaui pertumbuhan ekonomi nasional yang hanya mencapai 4,95%.

iklan

“Upaya ini terus kita lakukan agar pertumbuhan ekonomi Sumut bisa terus membaik dan kesejahteraan masyarakat juga meningkat,” ujar Penjabat (Pj) Gubernur Sumut, Agus Fatoni usai Press Release Resmi Statistik Sumut, Selasa (5/11/2024) di Kantor BPS Sumut, Medan.

Dijelaskan Agus Fatoni, angka pertumbuhan hasil dari berbagai faktor, salah satunya penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut yang telah memberikan dampak signifikan terhadap perekonomian daerah.

Dibandingkan Triwulan II 2024, pertumbuhan ekonomi Sumut pada Triwulan III ini juga mengalami kenaikan sebesar 0,25%. Peningkatan ini, menurut Fatoni, juga didorong berbagai aktivitas ekonomi terkait PON XXI, yang melibatkan lebih dari 18.000 orang, termasuk kontingen dan ofisial, serta turut menyerap tenaga kerja hingga 133.000 orang. Dampak positif event ini sangat terasa dalam sektor pariwisata, transportasi, dan sektor-sektor terkait lainnya.

“Angka pengangguran berkurang sebanyak 14.000 orang menjadi indikator penting dalam memperlihatkan perbaikan ekonomi Sumut. Penyelenggaraan PON XXI memberikan dampak yang cukup luas, termasuk peningkatan lapangan pekerjaan,”sebutnya.

Di sektor industri, data dari Badan Pusat Statistik (BPS) Sumut menunjukkan sektor akomodasi dan makan-minum mengalami pertumbuhan signifikan sebesar 12,68%. Sektor lain yang turut memberikan kontribusi besar adalah jasa lainnya dengan pertumbuhan 8,65% dan jasa perusahaan 8,38%. Sektor konstruksi juga masih menunjukkan tren positif, tumbuh sebesar 5,70%, yang diperkirakan akan menjadi pendorong utama perekonomian Sumut di Triwulan IV 2024.

Kepala BPS Sumut, Asim Saputra, mengungkapkan, sektor konstruksi yang masih tumbuh menjadi salah satu kekuatan bagi perekonomian Sumut ke depan.

“Ini bisa menjadi tabungan ekonomi yang bisa dioptimalkan pada triwulan berikutnya,”ujar Asim.

Ke depan, Sumut masih memiliki sejumlah agenda besar yang diperkirakan akan memperkuat laju pertumbuhan ekonomi.

Selain event nasional seperti Pilkada, Sumut juga akan menjadi tuan rumah event internasional Aquabike 2024 yang diprediksi meningkatkan perputaran ekonomi daerah.

Fatoni menegaskan, capaian ini hasil kerja sama seluruh pihak di Sumut, dan berharap agar sinergi terus berlanjut dalam mengoptimalkan potensi ekonomi daerah.

“Kerja sama antara pemerintah, dunia usaha dan masyarakat akan terus ditingkatkan agar Sumut dapat menjadi salah satu motor penggerak perekonomian nasional,”tutup Fatoni.(red01)

iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *