
BATUBARA.Ersyah.com l Kejadian mengejutkan terjadi di Pantai Fasifik, Dusun IV Desa Bandar Rahmat, Kecamatan Tanjung Tiram, Kabupaten Batubara.
Seorang mayat pria ditemukan terapung di laut, Jumat (14/3/2025) oleh seorang nelayan. Mayat tersebut diketahui bernama Adlin alias Ceper (50), warga Dusun VI Desa Suka Jaya, Kecamatan Tanjung Tiram.

Menurut informasi yang diterima dari saksi, Hermansyah (43), seorang nelayan setempat, kejadian bermula saat ia sedang mencari ikan di laut sekitar pukul 10.30 Wib.
Hermansyah melihat tubuh korban terapung di laut dan segera membawanya ke tepi pantai. Setelah itu, ia melaporkan temuan tersebut kepada pihak keluarga korban yang kemudian membawa jenazah Adlin ke rumah duka.
Kapolsek Labuhan Ruku AKP Cecep Suhendra, langsung melakukan penyelidikan di lokasi kejadian. Tim yang dipimpin oleh Kanit Reskrim bersama petugas medis Puskesmas Tanjung Tiram, Dr.Syaful, melakukan pemeriksaan terhadap tubuh korban. Hasil pemeriksaan menunjukkan bahwa tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban.
“Berdasarkan pemeriksaan sementara, diduga korban jatuh dari sampan saat sedang mencari ikan,”ujar AKP Cecep.
Tindakan selanjutnya yang dilakukan pihak kepolisian meliputi cek dan olah tempat kejadian perkara (TKP).
“Pihak keluarga membuat surat penolakan autopsi dan kemudian korban diserahkan ke keluarga untuk dimakamkan,”kata AKP Cecep.
Sementara itu, masyarakat setempat dihimbau untuk lebih berhati-hati saat berada di sekitar laut, terutama bagi para nelayan yang sering beraktivitas di perairan tersebut.(mn)
