
ASAHAN.Ersyah.com l Upaya merespons ketegangan ekonomi global antara Amerika Serikat dan China yang mulai terasa di daerah, Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin Siregar menggelar rapat strategis bersama Forkopimda dan para pelaku usaha besar di Aula Mawar Kantor Bupati, Senin (21/4/2025).
Rapat ini dihadiri oleh tokoh-tokoh penting daerah, seperti Wakil Bupati Rianto, Ketua DPRD Efi Irwansyah Pane, Kapolres Asahan AKBP Afdhal Junaidi, Kajari Basril G, Dandim 0208/Asahan Letkol Inf Muhammad Bassarewan, Ketua PN Kisaran Yanti Suryani, serta perwakilan dari Danlanal Tanjung Balai Asahan, OPD, hingga jajaran pengusaha nasional yang beroperasi di Kabupaten Asahan.

Dalam pertemuan tersebut, Bupati menyoroti efek domino dari konflik ekonomi global yang kini memengaruhi kestabilan ekonomi lokal. “Kita harus bersatu untuk menjaga stabilitas. Investasi harus terus dijaga agar pengangguran tidak meningkat dan keamanan daerah tetap terjaga,” tegas Taufik.
Ia juga menyerukan kepada seluruh perusahaan untuk tidak menghentikan investasi dan menghindari pemutusan hubungan kerja (PHK), yang bisa menimbulkan gejolak sosial di tengah masyarakat.
Langkah ini mendapat dukungan penuh dari unsur Forkopimda Asahan, yang sepakat bahwa stabilitas ekonomi dan sosial harus menjadi prioritas utama dalam menyikapi kondisi global saat ini.
Langkah cepat ini, Asahan menunjukkan bahwa daerah pun mampu bersikap proaktif dalam menghadapi tantangan ekonomi global, menjaga iklim investasi, dan melindungi kesejahteraan warganya.(F/red01)
