
ASAHAN.Ersyah.com l Pemerintah Kabupaten Asahan resmi menutup rangkaian kegiatan orientasi bagi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Formasi Tahun 2024.
Acara penutupan dipimpin Wakil Bupati (Wabup) Asahan, Rianto, Rabu (16/7/2025) di Halaman Kantor Bupati Asahan, Sumatera Utara.

Wabup Rianto menyampaikan pesan tentang pentingnya profesionalisme, integritas dan pengabdian sebagai prinsip dasar para aparatur sipil negara. Ia menekankan, orientasi bukan sekadar pengenalan formal, melainkan titik awal pembentukan karakter ASN yang berkomitmen melayani rakyat.
“Orientasi ini bertujuan membentuk CPNS yang profesional, berintegritas dan berdedikasi tinggi. Ingat, kita ini pelayan masyarakat yang digaji rakyat. Maka bekerjalah dengan tulus dan ikhlas,”ucap Rianto.
Wabup juga mengingatkan agar para CPNS tidak menyia-nyiakan kesempatan emas yang telah mereka raih.
Menurutnya, keberhasilan menjadi CPNS adalah bentuk prestasi dan amanah yang harus dijalani dengan penuh tanggung jawab.
“Kalian adalah orang-orang terpilih. Jadikan setiap pengalaman sebagai guru terbaik dalam meniti karier ke depan,”pesannya.
Menariknya, sebelum penutupan resmi, Wabup Rianto ikut ambil bagian dalam sesi pelatihan baris-berbaris bersama para CPNS. Ia juga mendampingi peserta dalam kegiatan kunjungan ke sejumlah kantor dan instansi pemerintahan di wilayah Kelurahan Mekar Baru, Kecamatan Kisaran Barat sebagai bagian dari pengenalan langsung terhadap lingkungan kerja mereka.
Kegiatan ditutup dengan makan siang bersama antara Wakil Bupati, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Kepala BKPSDM Kabupaten Asahan, para pelatih, serta seluruh CPNS.(S/red01)
