Ketua TP PKK dan Wakilnya Monitoring Pembang Anak Labura

Foto: Ketua TP PKK Labura Ny dr Rama Dhona Hendriyanto Sitorus bersama Wakil Ketua TP PKK Ny Zuhriani Samsul saat memonitoring perkembangan anak.(F.Sinaga)

LABURA.Ersyah.com lĀ Ketua TP PKK Labuhanbatu Utara Ny. dr. Rama Dhona Hendriyanto Sitorus bersama Wakil Ketua PKK Ny. Zuhriani Samsul Tanjung melakukan monitoring dan evaluasi serta pemantauan tumbuh kembang anak balita stunting di aula Desa Tanjung Pasir, Kecamatan Kualuh Selatan, Jumat (23/7/21).

Pelaksanaan monitoring tersebut sebagai bentuk kepedulian Pemerintah terhadap anak balita yang menderita stunting atau pengkerdilan di masa pertumbuhan.

iklan

“Kunjungan ini terkait bahwa Desa Tanjung Pasir merupakan salah satu desa Lokus (Lokasi Fokus) Konvergensi Pencegahan Stunting”, ujar dr. Dhona dihadapan orang tua anak dan Kader Posyandu.

Menurutnya, stunting ini adalah program Nasional yang tidak bisa di anggap sepele, dan pelaksanaan Konvergensi Pencegahan Stunting di Desa sangat bergantung pada peran dan tugas Kader sebagai Motor Penggerak kegiatan tersebut.

“Pemerintah daerah, dan desa kedepan akan fokus dengan masalah stunting ini, maka mari sama kita dorong program ini agar masyarakat kita bebas dari stunting”, ucapnya.

Terlihat dr. Dhona ikut serta melakukan pengukuran tinggi dan berat balita, serta serius memberikan edukasi cara mengukur tinggi badan balita kepada kader di desa Tanjung Pasir dan di lanjutkan pembagian makanan gizi balita kepada anak penderita stunting di desa Tanjung Pasir. (F.Sinaga)

iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *