Bupati Batubara di Penutupan Retret, Arahan Presiden Prabowo Jadi Pemimpin Yang Baik

Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto saat menutup acara Retret selama delapan hari.(Foto. Diskominfo BB)

MAGELANG.Ersyah.com l Orientasi kepala daerah di Akademi Militer, Magelang, yang juga diikuti Bupati Batubara H. Baharuddin Siagian, memasuki tahap terakhir, Jumat (28/02/2025), setelah berlangsung selama delapan hari.

Selama itu, Wakil Bupati Batubara, Syafrizal, turut mengikuti rangkaian kegiatan yang dihadiri oleh 493 kepala daerah, yang awalnya 450 peserta. Acara ini juga dihadiri puluhan menteri dan kepala lembaga yang tidak hanya memberikan pemahaman tentang materi kepemimpinan, tetapi juga memberikan wawasan tentang bagaimana menjalankan pemerintahan yang ideal di masing-masing daerah.

iklan

Diacara penutupan, Presiden Prabowo Subianto memberikan arahan kepada seluruh peserta, termasuk kepala daerah dan wakil kepala daerah yang baru saja bergabung dua hari sebelum acara puncak.

Setelah acara penutupan, yang berlangsung dari pagi hingga malam hari, para kepala daerah dan wakil kepala daerah akan kembali ke daerah masing-masing untuk melanjutkan tugasnya.

H.Baharuddin Siagian, mengungkapkan kegembiraannya atas kegiatan ini. Ia menilai bahwa materi yang disampaikan para narasumber, termasuk para menteri, wakil presiden, dan Presiden Republik Indonesia, sangat bermanfaat bagi para peserta.

“Semua materi yang disampaikan, Presiden maupun pejabat lainnya, mengajarkan kita untuk mengelola pemerintahan dengan serius, memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, dan menjadi pemimpin yang baik,”ucap Baharuddin.(red01)

iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *