Nasdem Asahan HUT ke-14, Bupati Dorong Sinergi Politik Pembangunan

Bupati Asahan, Taufik Zainal Abidin Siregar apresiasi senergi kiprah Partai Nasdem untuk pembangunan di Kabupaten Asahan.(Ersyah/S)

ASAHAN.Ersyah.com l Suasana kebersamaan dan semangat perubahan mewarnai peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-14 Partai Nasdem di Kantor DPD Partai Nasdem Kabupaten Asahan, Jalan Jati No. 5A Kisaran Barat, Selasa (11/11/2025).

Acara dihadiri Bupati Asahan, H.Taufik Zainal Abidin Siregar bersama jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD), anggota DPRD Asahan dari Partai Nasdem serta ratusan kader dan simpatisan yang memadati lokasi acara.

iklan

Dalam momentum itu, Ketua DPD Partai Nasdem Asahan, Rachmad Affandi menegaskan, komitmen partainya untuk terus hadir di tengah masyarakat.

“Semangat restorasi bukan sekadar slogan, tapi gerakan nyata. Kami terus berupaya membantu pemerintah daerah melalui aksi sosial seperti donor darah, kunjungan ke panti jompo dan pembagian sembako,”ujarnya.

Rachmad juga menekankan bahwa Nasdem Asahan siap menjadi mitra strategis pemerintah dalam memperjuangkan kesejahteraan rakyat. “Kami ingin politik tidak sekadar bicara kekuasaan, tapi tentang pengabdian,” tegasnya.

Sementara itu, Bupati Asahan, Taufik Zainal Abidin Siregar, menyampaikan apresiasi tinggi atas kiprah Partai Nasdem di daerah.

“Selamat HUT ke-14 Partai Nasdem. Teruslah solid, eksis dan dekat dengan rakyat. Kegiatan sosial yang dilakukan DPD Nasdem Asahan adalah bukti nyata kontribusi politik yang bermanfaat,” ungkapnya.

Bupati mengajak seluruh kader partai untuk menyingkirkan sekat politik demi satu tujuan mendorong politik pembangunan daerah.

“Perbedaan warna politik bukan penghalang. Jadikan perbedaan itu kekuatan untuk membangun Asahan yang Sejahtera, Religius, Maju dan Berkelanjutan. Mari terus bergerak bersama dalam semangat kolaborasi,” tandasnya.

HUT ke-14 Partai Nasdem Asahan kali ini refleksi arah politik yang berpihak pada rakyat untuk perubahan dan kepedulian sosial sebagai napas perjuangan partai.(S/red01)

iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *