
BATU BARA.Ersyah.com l Hari Ibu Nasional yang jatuh pada 22 Desember 2020 membawa berkah bagi Nek Yayang (72) warga Dusun lll Desa Air Hitam, Kecamatan Datuk Lima Puluh, Kabupaten Batubara.
Pasalnya, penderita lumpuh yang sudah 2 tahun lalu dan tidak bisa berjalan, menangis haru dikunjungi Kapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis SH MH yang datang membawa kursi roda, Selasa ( 22/12 /20).

“Terima kasih bapak. Saya tidak tau mau bilang apa. Semoga Allah membalas atas kebaikan dan kelimpahan rizki yang bapak berikan,”ungkap Nek Yayang menangis tersedu.
Aziz warga setempat menyebutkan, 2 tahun lalu Nek Yayang terjatuh dari sepeda saat hendak mengunjungi kerabatnya, sehingga membuatnya lumpuh.
“Nek Yayang ini ramah kepada jiran tetangganya dan banyak sahabatnya datang sehingga sering disapa warga Nek Sayang,”ceritanya.
Kepada wartawan Kapolres AKBP Ikhwan Lubis SH MH mengaku salut melihat Nek Yayang yang terus tegar terhadap musibah yang menimpahnya.
“Saya melihatnya saat olahraga Gowes bersama jajaran pejabat utama Polres Batubara dan meninjau Desa Air Hitam yang dilanda banjir, dan melihat seorang nenek yang lumpuh mengesot disaat banjir,”ujarnya.
Kapolres yang dikenal dermawan dan peduli terhadap masyarakat ini sedih ketika melihat warga dalam kesulitan.
“Saya melihat sedihnya seorang ibu yang di masa tuanya berjalan dengan mengesot dan terendam air saat banjir. Ini sangat memilukan. Semoga dengan kursi roda ini bisa membantunya mengirup uda segar diluar rumah,”harap Ikhwan.(red.01)
