MEDAN.Ersyah.com I Kecerobohan sopir Angkot Koperasi 123 BK 161 0UE, Lima nyawa melayang di tabrak kereta api di perlintasan di Jalan Sekip, Kecamatan Sei Agul, Medan, Sumatera Utara.
Angkot terseret 300 meter dari dari tempat kejadian, dan para korban terlempar dari dalam angkot.
Kasat Lantas Polrestabes Medan AKBP Sonny W Siregar, kecelakaan yang melibatkan kereta api Sri Lela Wangsa dengan angkot 123 di pelintasan kereta api jalan Sekip, terjadi sekira pukul 15.30 wib, Sabtu (4/12/21) petang.
“Ini mengakibatkan orang meninggal di tempat. Data yang dihimpun saat evakuasi para korban saat dibawa ke rumah sakit. Mudah mudahan tidak ada perkembangan lagi,”jawab Kasat Lantas Sabtu (4/12/21) malam.
Dijelaskan, kronologis kejadian sang sopir memaksa masuk walaupun palang pintu kereta api sudah turun dan kendaraan lain sudah berhenti di belakang palang.
“Sopir angkot memaksa masuk, hingga pada saat diatas rel angkotnya mati. Mesin angkot nya mati. Setelah itu, sopir panik dan segera keluar untuk menyelamatkan diri,”jelas Kasat Lantas.
“Tapi penumpang lain tidak terselamatkan, akhirnya tertubruk kereta api dan terseret hingga 300 meter. Untuk para korban terlempar semua di sekitar tempat kejadian. Ada yang terlempar di halaman rumah orang, ada di di parit dan sebagainya. Jadi tersangka sudah diamankan di Mapolsek Medan Baru,”terang AKBP Sonny.
Menjawab wartawan terkait evakuasi tersangka yang sempat terjadi anarkis dari masyarakat, menurut AKBP Sonny itu bisa karena sopir hendak melarikan diri.
“Ah Biasa. Karena sopir berusaha untuk melarikan diri. Kemudian diamkan warga, dan oleh petugas kita diamankan di bawah ke Polsek Medan Baru,”ujarnya.
Terkait rute perjalanan angkot, Sonny menjawab.
“Angkotnya datang dari arah Gatot Subroto menuju jalan Gereja dan untuk kereta api jurusan Binjai – Medan,”uangkapnya.
Sementara isu yang menyebutkan sang sopir membawa angkot berbau alkohol.
“Ah, belum, sampai saat ini belum ada,”tukasnya.
Untuk diketahui sopir Angkot Koperasi 123 BK 1610 UE dikemudikan inisial HM (43) warga Jalan Batang Kuis Tanjungmorawa, Deliserdang, Sumatera Utara.(tim.red01)