LABURA.Ersyah.com I Bupati Labura Hendriyanto Sitorus SE MM menerima Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dan Buku Daftar Alokasi Transfer Ke Daerah dan Dana Desa (TKDD) tahun anggaran 2022, Senin (13/12/21) di Aula Tengku Rizal Nurdin, Medan Sumatera Utara.
DIPA dan TKDD ini langsung diserahkan Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi, disaksikan kepala daerah Kabupaten/kota se Sumatera Utara.
“DIPA dan TKDD ini merupakan dokumen APBN yang menjadi acuan kami para kepala daerah dalam melaksanakan seluruh program pembangunan pemerintah dalam rangka melaksanakan visi dan misi,”ujar Bupati Hendriyanto Sitorus menjawab wartawan.
Dikatakan Pemerintah Kabupaten Labura akan menggunakan dana anggaran tahunan ini dengan se efektif dan se efisien mungkin, guna mewujudkan visi dan misi Labura Hebat Yaitu Cerdas, Sejahtera dan Religius.
“Sehingga dapat memberikan percepatan daya saing melalui inovasi dan penguatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas,”tutup Bupati Hendriyanto. (F.Sinaga)