Kaum Dua’fa, Janda dan Yatim Diberikan Beras Kadin Batubara

Foto: Tim Kadin Berbagi saat menyerahkan bantuan kepada warga, di Desa Tanah Merah, Kecamatan Air Putih.(foto. Tim Kadin Berbagi)

BATUBARA.Ersyah.com l Kamar Dagang dan Industri (Kadin)  Kabupaten Batubara berbagi memberikan bantuan kepada kaum duafa, janda dan yatim-piatu,Kamis (27/1/22) di Desa Tanah Merah, Kecamatan Air Putih, Kabupaten Batubara, Sumatra Utara.

Salah seorang warga penerima bantuan, Ngatemi (55) mengucapkan terimakasih atas bantuan yang diberikan Kadin Batubara kepada warga Desa Tanah Merah.

iklan

“Bantuan yang diberikan kepada kami ini bisa bermanfaat dan Ketua Kadin Batubara selalu diberi kesehatan agar dapat terus membantu masyarakat,”harapnya.

Sedana disampaikan Eka (36) yang juga warga setempat mengapresiasi langkah tanggap yang dilakukan tim Kadin Batubara Berbagi.

“Kita baru sampaikan kepada pengurus Kadin Berbagi bahwa ada masyarakat di Desa Tanah Merah yang membutuhkan bantuan. Alhamdulillah, gayung bersambut, Kadin langsung merespon dengan hadir memberikan bantuan,”katanya.

Penyalurkan bantuan puluhan karung beras ke warga ini adalah program rutin Kadin dalam satu Minggu dua kali, Senin dan Kamis.

“Alhamdulillah hari ini kita lihat warga disini sangat antusias menyambut kedatangan Kadin tim Kadin Berbagi,”ujar Ketua Kadin Batubara H OK Faizal Djalil melalui Koordinator Burhan.

Selain memberikan bantuan, tim Kadin Berbagi juga menghimbau kepada warga agar mendukung program vaksinasi covid-19.

“Mudah-mudahan bantuan yang diberikan dapat bermanfaat untuk masyarakat yang membutuhkan,”ungkapnya.(red01)

iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *