
Ersyah.com , Air Putih : Majelis Daerah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (MD KAHMI) Batubara kembali melaksanakan Musyawarah Daerah ke III yang berlangsung di Wisma Al Barokah, Sei Suka Batubara (20/08/2022).
Dalam Musda tersebut, Abdul Kadir Simorangkir M.si, secara aklamasi terpilih sebagai Formateur MD KAHMI Batubara untuk 5 tahun kedepan, dengan masa bakti 2022-2027.

Acara Musda MD KAHMI Batubara yang ke III tersebut dibuka langsung oleh Koordinator Majelis Nasional KAHMI, Ahmad Doli Kurnia Tanjung, yang juga merupakan Komisi II DPR RI.
Menurut laporan panitia Musda KAHMI Batubara, Jarod, bahwa sebelumnya sudah ada dua kandidat yang mendaftarkan diri sebagai calon, yakni Rahmad Zein dan Abdul Kadir Simorangkir. Namun dalam penyampaian kesediaan calon, Rahmad Zein mengundurkan diri karena alasan pribadi.
“Saudara Rahmad Zein mundur dari pencalonan dengan alasan pribadi ” ujar Jarod, panitia penjaringan calon.
Peserta forum Musda KAHMI Batubara juga memilih secara Aklamasi 4 orang Mide Formateur yang nantinya akan membantu ketua terpilih dalam menyusun pengurus kedepannya. Keempat orang tersebut adalah, Tahan Siregar, Rahmad Zein, Mahendra Sudrajat, dan Ramadhan Siregar.
Turut hadir dalam acara tersebut, Koordinator Majelis Wilayah KAHMI Sumut, yang dihadiri oleh, Muazzul, Aza Syahri, Wahid Khusairi yang juga merupakan Kadinkes Batubara. MD KAHMI Asahan dan MD KAHMI Tebing Tinggi dan Badko HmI Sumut juga hadir sebagai tamu undangan.TIM
