BATUBARA.Ersyah.com l Anggota Satuan Reserse Narkoba Polres Batubara menyita sepuluh (10) paket ukuran besar narkotika jenis sabu berat bruto 197, 07 gram, 3 unit Henpone, 1 Kotak Henpone tempat menyimpan narkotika sabu dan 1 Unit Sp. Motor merk Yamaha Vixion dari tiga (3) warga Kecamatan Tanjung Tiram, Kabupaten Batubara, Sumatra Utara.
Ketiganya, Zi (39) Dusun VII Desa Bogak, MhdF (32) warga Dusun III Desa Indra Yaman dan MY (48) warga Desa Kampung Lalang.
Kasat Narkoba Polres Batubara AKP Sastrawan Tarigan SH MH, kejadian Kamis tanggal 27 April 2023 sekira pukul 18.00 wib.
Awalnya, Kepala Urusan pembinaan Operasi (KBO) Iptu P.Tamba bersama Kanit II Ipda Archen FR.Tamba SH dan Personil Sat Narkoba memperoleh informasi dari masyarakat ada orang yang melakukan transaksi narkotika.
Informasi itu ditindaklanjuti dan dilakukan penggerebekan tepatnya di lokasi SPBU Desa Pulau Sejuk, Kecamatan Datuk Lima Puluh, Kabupaten Batubara.
“Saat itu petugas mengamankan 2 orang pelaku inisial Zi dan MhdF. Dari keduanya diamankan 10 buah plastik klip ukuran besar berisikan narkotika sabu,”ujar Tarigan.
Kemudian dilakukan pengembangan dan ditangkap pelaku lainnya inisial MY yang diduga selalu pemasok narkotika sabu.
“Diakui (MY) kepemilikannya,”kata Tarigan.
Selanjutnya para pelaku dan berikut barang bukti dibawa ke Sat Resnarkoba Polres Batubara untuk penyidikan lebih lanjut.
“Kasus ini terus kita kembangkan untuk mencari pelaku lainnya,”terang Kasat.(red01)