Polsek Labuhan Ruku Perketat Patroli Cegah 3C Sampai Tawuran

Personil Polsek Labuhan Ruku saat melaksanakan patroli guna mencegah gangguan kamtibmas.(foto. Humas Pol BB)

BATUBARA.Ersyah.com l Guna mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas, Personil Polsek Labuhan Ruku melaksanakan patroli untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat.

Patroli yang dipimpin Aipda Padil P. Nasution bersama Bripka Riswandi, Bripka Toni dan Brig Riad SH meliputi lokasi Kelurahan Tanjung Tiram.

iklan

Diantaranya, Jalan Merdeka, Ujung Bom, Pajak Inpres dan Jalan Rakyat, Selasa (23/1/2024) malam.

Kapolsek Labuhan Ruku AKP Riswanto SH mengatakan, kegiatan patroli dilaksanakan secara mobile dengan menggunakan kendaraan dinas sekaligus menyampaikan imbauan agar masyarakat tetap waspada terhadap pelaku tindak kejahatan, baik pusat keramaian dan tempat tempat yang di anggap rawan terjadinya tindak kejahatan.

“Pelaksanaan patroli diwilayah tersebut terus kita perketat untuk mengantisipasi dan mencegah curat, curas, curanmor (3C), balap liar, Begal, Gang Motor sampai Tawuran,”jelas Riswanto.

Dalam pelaksanaan patroli tidak ditemukan tindak kriminal dan kegiatan masyarakat berjalan dengan normal yang berakibat gangguan kamtibmas.(mn)

iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *