Pj Bupati Batubara Ajak Masyarakat Sambut Pemilu 2024 Damai Aman dan Tentram

Pejabat Bupati Batubara Nizhamul SE MM diabadikan bersama Forkopimda saat melakukan kunjungan dari kantor Camat sampai kantor desa.(foto. Diskominfo BB)

BATUBARA.Ersyah.com l Pemilu merupakan agenda 5 tahun sekali, sehingga masyarakat sangat diharapkan partisipasinya dalam menentukan pilihan pemimpin.

“Karena itu saya mengajak seluruh masyarakat untuk menyambut Pemilu tahun 2024 ini dengan damai, aman dan kentram,”ujar Pejabat Bupati Batubara Nizhamul SE MM disela-sela meninjau langsung kesiapan dari kecamatan hingga jajaran dibawahnya dalam mempersiapkan pesta demokrasi, Rabu (24/1/2024).

iklan

Nizhamul mengunjungi tempat dimaksud bersama Kapolres Batubara AKBP Taufiq Hidayat Thayeb SH SIK, Dandim 0208/Asahan Letkol Inf. Muhammad Bassaweran, Danyonif 126/KC, Ketua KPU Batubara Erwin S Sos, Kepala Dinas Pemasyarakatan dan Desa Zamzamy Elwadip serta Kepala Dinas Kominfo Edwin Aldrin Sitorus.

“Mari kita sambut pemilu dengan hati senang dan mari kita meriahkan pemilu yang 5 tahun sekali ini. Perbedaan hanya dinamika, kita jadikan perbedaan itu menjadi persatuan. Kita solid Batubara Bangkit,”ungkap Nizhamul.

Rombongan Bupati itu meninjau  kesiapan Kecamatan Tanjung Tiram di kantor Desa Suka Maju, kantor Desa Kampung Lalang dan kantor Kecamatan Nibung Hangus.

Tujuan kegiatan untuk memastikan semuanya berjalan dengan lancar dalam menghadapi pesta demokrasi tahun 2024.(Ag)

iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *