Situasi Arus Jalinsum Batubara Aman dan Lancar

Kanit Gakkum Satlantas Polres Batubara Ipda Elon Sitinjak SH saat mengatur arus lalulintas.(Foto. Humas Pol BB)

BATUBARA.Ersyah.com l Berdasarkan catatan Sat Lantas Polres Barubara sampai saat ini situasi arus lalulintas di ruas jalan lintas Sumatera (Jalinsum) Kabupaten Batubara terpantau aman dan lancar.

Bahkan dalam rangka operasi Ketupat Toba tahun 2024 ini tim urai Sat Lantas melaksanakan patroli dan mendidik masyarakat lantas di lokasi Angkutan Kota dan Himbauan tertib berlalulintas di lokasi rawan laka lantas.

iklan

“Pelaksanakan patroli menghimbau pengguna jalan yang merayakan Idulfitri 1445 H tahun 2024 yang melintas di wilayah hukum Polres Batubara agar selalu berhati hati dan mengutamakan keselamatan nomor satu,”kata Kasat Lantas Polres Batubara AKP Hotlan Wanto Siahaan, Kamis (11/4/2024) disela-sela kegiatan.

Pelaksanaan pengaturan lalu lintas dengan bendera merah di lokasi rawan laka lantas seperti,Jalinsum Lima Puluh Bukit Tujuh, Jalinsum Lima Puluh Simpang Miso,Jalinsum Lima Puluh Perk Socfindo dan Halte Angkutan Kota di Lima Puluh.

“Kita berharap upaya memimalisir laka lantas di jalan dan kemacetan lalu lintas.Memberikan rasa aman pada pengguna jalan yang melintas di wilayah hukum Polres Batubara. Dan terciptanya kamseltibcarlantas yang aman dan Kondusif pada perayaan Idul Fitri 1445 H tahun 2024 H,”ungkap Siahaan.(mn)

iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *