Soal TBUPP, Wakil Bupati Akan Bicara

Batubara.Ersyah.com l Pro kontra lahirnya Tim Bupati Untuk Percepatan Pembangunan (TBUPP) di Kabupaten Batubara mengusik warga untuk mendesak sikap orang nomor 2 di Kabupaten Batubara bersuara.

Dalam akun FB-nya, Senin (8/7) Wabup Batubara Oky Iqbal Frima mengatakan akan menyatakan sikapnya terkait TBUPP pada Kamis (11/7) pukul 14.00 di kantor Bupati Batubara di Lima Puluh.

iklan

Berikut tulisan Wakil Bupati Batubara Oky Iqbal Frima, SE melalui akun FB-nya :

Banyak kawan-kawan media yang bertanya apa sikap pak wakil terhadap berita tenyang TBUPP dan kenapa diam! Insha Allah hari Kamis jam 2 siang di kantor Bupati Batubara saya akan bicara soal TBUPP.

Pernyataan Wabup Batubara tersebut dalam waktu kurang dari 1 jam telah mendapat 118 like dan 18 komentar.

Menanggapi rencana Wabub Oky Iqbal Frima salah seorang netizen menulis :

“Kalau untuk kemajuan Batubara, apapun namanya pasti rakyat mendukung dan mendoakan,.. Tapi kalau hanya untuk kepentingan kelompok apalagi balas budi, ingat…. Allah maha pemberi balasan…..”.

Seorang netizen lain menulis : sikap pak wabub sangat di nanti.. semoga sikap ini menunjukan ke prioritasan terhadap masyarakat Batubara khususnya..

Netizen lainnya menulis pentingnya TBUPP. TBUPP adalah program yang sangat dibutuhkan di Kabupaten  Batubara karena dengan adanya program ini akan mempercepat pembangun di Kabupaten Batubara.

Pernyataan Wabub Batubara meski dilontarkan di media sosial mendadak viral dan menjadi pembicaraan hangat ditengah tengah masyarakat dan warganet.

Warga minta jati dirinya ditahasiakan berharap dengan pernyataan sikap Wabub nantinya akan menghentikan polemik TBUPP. (zo)

iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *