Bupati Labura Pastikan Penyaluran BLT DD Tepat Sasaran

Foto: Bupati Labura Hendriyanto Sitorus SE MM saat bercincang dengan salah seorang penerima bantuan.(ersyah/f.sinaga)

LABURA.Ersyah.com l Bupati Labura Hendriyanto Sitorus SE MM, memastikan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) bersumber Dana Desa (DD) tahun anggaran 2023 sesuai prosedur dan tepat sasaran.

“Hari ini saya turun meninjau langsung penyaluran BLT DD di Desa Membang Muda, Kecamatan Kualuh Hulu,” kata Hendriyanto dihadapan warga, Jum’at (23/6/23).

iklan

iklan

Menurut Hendriyanto, Keluarga Penerima Manfaat (KPM) menerima BLT DD total sebesar Rp 900,000 untuk tiga bulan, terhitung Januari, Februari dan Maret, dengan rincian perbulan  Rp.300.000.

iklan

“Ini bukan uang kepala desa, juga bukan uang Bupati, ini uang negara, yang tujuannya untuk membantu mensejahterakan masyarakat,”ucap Bupati.

Disebutkannya, saat ini Pemerintah Kabupaten Labura berkomitmen mengawal proses pembaharuan data mulai dari tingkat desa hingga pemerintah pusat. Hal ini agar proses penetapan KPM tidak keliru dan memenuhi persyaratan.

“Kami akan terus melakukan update data sehingga penerima bantuan adalah mereka yang benar-benar layak dan membutuhkan,” tutupnya.(F.Sinaga)

iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *