DAERAH  

Bupati Batubara Imbau Petani Tidak Lagi Melakukan Pinjaman Dengan Tengkulak

Foto: Bupati Batubara Ir Zahir MAP saat menghadiri syukuran panen padi di Desa Aras, Kecamatan Air Putih.(foto. Diskominfo BB)

BATUBARA.Ersyah.com l Do’a dan makan bersama sebagai bentuk syukuran atas panen padi yang digelar masyarakat petani Desa Aras, Kecamatan Air Putih, Kabupaten Batubara, Sumatera Utara, Rabu (23/11/23) malam.

Bupati Batubara Ir Zahir MAP yang hadir dalam kegiatan itu menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Desa Aras yang meggelar acara tersebut yang juga sebagai ajang mempererat tali silaturahmi antara pemerintah daerah dengan masyarakat.

iklan

Dalam kesempatan itu, Bupati Zahir mengimbau para petani untuk mengakses pembiayaan pertanian melalui program Kredit Usaha Rakyat (KUR) Pertanian dari PT Bank Sumut, sehingga tidak lagi melakukan pinjaman dengan tengkulak.

“Sekarang sudah ada kredit usaha rakyat bagi petani dengan persyaratan yang cepat, mudah, bunga rendah dan tanpa jaminan. Jadi permodalan bisa sampai seratus juta untuk diajukan ke Bank Sumut,”ujar Bupati Zahir. (mn)

iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *