Drama Menegangkan, PS Sania Tundukkan Pemkab Sergai 2-1 di Piala Inalum

PS Sania dan PS Pemkab Sergai saat bertanding, dilapangan Utama Tanjung Gading dalam lanjutan memperebutkan Piala Inalum.(Ersyah/red01)

BATUBARA.Ersyah.com l PS Sania berhasil meraih kemenangan tipis 2-1 atas PS Pemkab Sergai dalam lanjutan babak penyisihan Piala Inalum, Jumat (24/1/2025) di Lapangan Utama Tanjung Gading, Kecamatan Sei Suka, Kabupaten Batubara.

Pertandingan berlangsung seru dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-49 PT Inalum ini memperlihatkan tensi tinggi antara kedua tim sejak babak pertama.

PS Sania lebih dulu unggul lewat gol cepat yang dicetak Khairul Salim pada menit ke-9.

Gol tersebut sempat membuat tim PS Sania memimpin dengan skor 1-0. Namun, tim Pemkab Sergai tidak tinggal diam dengan melakukan serangan balik. Hasilnya, pada menit ke-21, Fahran Nauli, penyerang lincah Pemkab Sergai, berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Memasuki babak kedua, kedua tim semakin terus menyerang. Pertandingan semakin memanas dengan sejumlah peluang emas yang tercipta dari kedua tim. Di menit ke- 89 akhir pertandingan, tim PS Sania berhasil membobol gawang Pemkab Sergai berkat tendangan keras Fadli Reza Prasetia hingga skor menjadi 2-1.

Wasit Suci Effendi memberikan beberapa kartu kuning atas pelanggaran yang terjadi, dan satu kartu merah juga dikeluarkan akibat pelanggaran keras yang dilakukan pemain Pemkab Sergai.(red01)

iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *